

Cuplikcom - Indramayu - Guna mempersiapkan Musim Tanam 1 (MT 1) atau rendeng, pihak Muspika Kecamatan Losarang bersama Kelompok Tani Nelayan Andalan (KTNA) Losarang, Pemdes Muntur, Pengurus Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) Desa Muntur serta masyarakat, melaksanakan kegiatan normalisasi saluran air Kalen Weru perbatasan antara Desa Muntur dan Desa Losarang, Jumat (31/10/2025) Pagi.
Kondisi saluran irigasi air Kalen Weru dipenuhi eceng gondok sehingga dapat menghambat aliran air. Keterbatasan alat tidak menyurutkan semangat mereka, saling bahu-membahu menarik eceng gondok dari saluran irigasi, bahkan harus memanfaatkan garpu untuk menjangkau dan mengangkat eceng gondok tersebut.
Salah satu Pamong Desa Muntur, Hermanto yang ikut serta bersama mereka membersihkan eceng gondok berharap kegiatan seperti ini dapat diteruskan dengan bergotong royong.
"Kami dari unsur Pemerintah Desa Muntur bersama Muspika Losarang, P3A, KTNA, Pengairan, bersama-sama melakukan kegiatan membersihkan saluran irigasi. Kegiatan ini bagian dari pada kesadaran kita untuk menciptakan kepedulian lingkungan supaya bisa membenahi dan menciptakan lingkungan yang bersih. Semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut dan harapan kami, agar masyarakat juga ikut andil dalam kegiatan ini," kata Hermanto.
Menginspirasi warga dengan aksi nyata, Kuwu Desa Muntur, Tanuri, tidak mau ketinggalan. Dia turun langsung membersihkan eceng gondok. Semangatnya bahkan melampaui para Pamong Desa muntur yang sedang berjibaku dalam kegiatan bersih-bersih tersebut.
"Kegiatan pembersihan saluran irigasi ini kita kerjakan secara bergotong royong. Kami dari Pemerintah Desa (Pemdes) Muntur bersama Pengurus P3A Desa Muntur, Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Losarang, Koramil Losarang, KTNA Losarang, dan masyarakat telah berkolaborasi dalam kegiatan ini. Terimakasih, eceng gondoknya sudah dibersihkan. Sukses!" ungkap Tanuri.
Selain itu, pihaknya juga melaksanakan kegiatan kebersihan secara rutin setiap hari Jumat di Balai Desa dan area permukiman warga.
Masih di tempat yang sama, Ketua KTNA Kecamatan Losarang, Casyanto, mengambil langkah untuk membersihkan aliran air di wilayah Kecamatan Losarang sebagai persiapan MT 1.
"Kami dari KTNA Kecamatan Losarang, menormalisasi aliran sekunder Kalen Weru atau Kalensana untuk persiapan MT 1, bersama Pak Camat Losarang dan Satpol PP Kecamatan Losarang, Pengairan Kecamatan Losarang, Bhabinkamtibmas dari Polsek Losarang, Babinsa dari Koramil Losarang, siap untuk membersihkan aliran air di wilayah Kecamatan Losarang untuk persiapan MT 1. Semoga tidak ada kendala di MT 1," kata Casyanto.
Normalisasi saluran air Kalen Weru dilaksanakan untuk membersihkan eceng gondok yang menghambat aliran air. Kegiatan ini merupakan persiapan penting menjelang MT 1 dan diharapkan dapat terus berlanjut demi menciptakan lingkungan yang bersih dan mendukung kelancaran pertanian.