Jum'at, 14 November 2025

KemenPUPR Siapkan Tim URC Penanganan Lubang Jalan Jalur Mudik Lebaran 2023

KemenPUPR Siapkan Tim URC Penanganan Lubang Jalan Jalur Mudik Lebaran 2023

SOSIAL
17 April 2023, 19:19 WIB

CuplikCom-KemenPUPR-Siapkan-Tim-URC-Penanganan-Lubang-Jalan-Jalur-Mudik-Lebaran-2023-17042023192147-IMG-20230417-WA0004.jpg

Posko Siaga Sapta Taruna Rest Area UPPKB Losarang (Foto: istimewa)

Cuplikcom - Indramayu - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPUPR) dalam upayanya mendukung kelancaran dan kenyamanan arus mudik Lebaran 2023, telah menyiapkan Tim Unit Reaksi Cepat (URC) Penanganan Lubang Jalan pada jalur mudik.

Hal ini diungkapkan oleh Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 1.2 Provinsi Jawa Barat dari Kementerian PUPR disela-sela saat menerima kunjungan Bupati Indramayu di Posko Siaga Sapta Taruna Rest Area UPPKB Losarang, Jalan By Pass Losarang, Kabupaten Indramayu.

Pejabat yang bertanggung jawab pada Ruas Jalan Pamanukan, Lohbener dan Palimanan ini menuturkan, bahwa Tim URC Penanganan Lubang Jalan yang oncall 24 jam ini akan siap bergerak melakukan penanganan jalan berlubang.

"Kami dari Kementerian PUPR sebelum menyiapkan Posko ini, terlebih dahulu kami telah menyiapkan jalur Lebaran berupa pekerjaan rehab jalan sepanjang 9 kilometer dan juga pemantapan ruas jalan sepanjang 104 kilometer," kata Galih Rakasiwi, ST., MT. PPK 1.2 Jawa Barat kepada cuplik.com, Senin (17/4/2023).

Untuk di Posko sendiri kami menyiapkan disini berupa Musholla, tempat istirahat tempat duduk, menyediakan makanan dan minuman. Kita juga bersama cipta karya menyiapkan toilet mobile. Tambahnya

Selanjutnya, Untuk pemantapan jalan, kata Galih, KemenPUPR menyediakan Tim Unit Reaksi Cepat yang akan bekerja dengan menggunakan CPHMA atau aspal dingin ditambah Emulsi untuk pekerjaan apabila ada lubang akan langsung digrossing pekerjaan penambalan double dengan cepat dan hasilnya juga mantap, sehingga hal ini akan dapat menunjang keamanan arus mudik lebaran. Adapun untuk alat berat yang tersedia di Posko antara lain mobil Pick Up, Stamper, Baby Roller, Pompa Air, Kompresor, Jackhammer dan Genset.

Sementara untuk masyarakat yang ingin melaporkan adanya lubang pada jalur mudik lebaran dari Pamanukan sampai ke Palimanan ke Tim URC ini, Galih juga menerangkan bisa melalui aplikasi 'Jalan Kita' dari Kementerian PUPR, bisa datang di Posko mudik Lebaran dan bisa juga ke sarana medsos Instagram 'PPK 1.2 Jawa Barat'.

Dalam kesempatan perbincangannya dengan wartawan, Galih juga tak luput memberikan imbauan kepada para pemudik yang akan melintasi jalur Pamanukan-Palimanan agar selau berhati-hati dan tetap jaga kondisi.

"Himbauan dari kami KemenPUPR untuk para pemudik, semoga dengan pemantapan 'Jalan Kita' kita usahakan agar masyarakat dapat mudik ke kampung halaman masing-masing dengan selamat, kemudian pastikan kondisi fisik dan mental serta terutama kita harus memperhatikan juga kondisi kesehatan" pungkasnya.


Penulis : Anan Felicio
Editor : Anan Felicio

Tag :

CURHAT RAKYAT

Ikan gurame terbesar sedunia di Bandung

Ikan gurame ini saya pelihara dari seukuran silet hingga besar seperti ini dalam waktu 5 tahun. Ikan gurame ini jenis bastar & berkelamin betina.

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

Kemenparekraf Gandeng Merry Riana Group Tingkatkan

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menjalin kerja sama dengan Merry Riana Group dalam upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) ekonomi kreatif. Kolaborasi ini bermula dari kunjungan Menteri Pariwisata dan E

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu