Sabtu, 1 November 2025

GM Kilang Balongan Sambut Wapres Gibran, Siapkan Helipad dan Fasilitas Pengamanan Kunker

GM Kilang Balongan Sambut Wapres Gibran, Siapkan Helipad dan Fasilitas Pengamanan Kunker

EKONOMI
25 Mei 2025, 14:44 WIB

CuplikCom-GM-Kilang-Balongan-Sambut-Wapres-Gibran,-Siapkan-Helipad-dan-Fasilitas-Pengamanan-Kunker-25052025144729-IMG-20250525-WA0004.jpg

GM Kilang Balongan Sambut Wapres, Dukung Kelancaran Kunker di Indramayu. (Foto: istimewa)

Cuplikcom - Indramayu - Wakil Presiden Republik Indonesia Gibran Rakabuming, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Indramayu Jawa Barat.

Kehadiran Wapres turut disambut General Manager PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit VI Balongan Yulianto Triwibowo sesaat setelah turun dari Helikopter di Helipad Perumahan Pertamina Bumi Patra Indramayu, Jum’at (23/5/2025).

Turut bersama GM Kilang Pertamina Balongan dalam penyambutan di antaranya Wakil Gubernur Jawa Barat H. Erwan Setiawan, S.E., Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman, dan Kapolda Jabar Irjen Pol Rudi Setiawan, S.I.K., S.H., M.H..

Disampaikan GM, Kilang Pertamina Balongan mendukung penuh kelancaran kunjungan kerja Wapres ke Indramayu demi menyukseskan program-program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan di Indonesia.

“Semoga kunjungan Wapres ke Indramayu ini membawa perubahan dan kemajuan untuk Kabupaten Indramayu,” terang Yulianto.

Mendampingi GM, Pjs. Area Manager Communication, Relation & CSR RU VI Balongan Taufikurachman menerangkan  untuk mendukung lancarnya kunjungan kerja Wapres, Kilang Pertamina Balongan turut berpartisipasi dengan menyiapkan fasilitas Helipad untuk pendaratan 3 unit helikopter rombongan Wapres Gibran Rakabuming. 

Selain itu, lanjut Taufik, Kilang pertamina Balongan juga turut menyiapkan sarana dan prasarana lainnya agar demi kunjungan kerja Wapres ke Indramayu ini aman dan lancar.

“ini adalah bentuk dukungan Pertamina selaku BUMN kepada negara, semoga dukungan ini bisa mewujudkan Asta Cita  Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto,” ungkap Taufik.

Pada Kunker kali ini, beberapa agenda rangkaian kerja Wapres di antaranya pengecekan kesehatan gratis di Puskesmas Margadadi Kecamatan Indramayu, peninjauan Pasar Baru Indramayu, peninjauan pembagian Makan Bergizi Gratis di SMPN 1 Sindang, hingga Pengecekan pembangunan infrastruktur yang menggunakan APBN di Kampung Nelayan Sejahtera Bermartabat (KNSB) Desa Eretan Kulon, di jalan  Raya Pantura Desa Eretan Kulon, Kecamatan Kandanghaur Kabupaten Indramayu.


Penulis : Winan
Editor : Anan Felicio

CURHAT RAKYAT

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

Ikan gurame terbesar sedunia di Bandung

Ikan gurame ini saya pelihara dari seukuran silet hingga besar seperti ini dalam waktu 5 tahun. Ikan gurame ini jenis bastar & berkelamin betina.

Rilis Lagu Terbaru, Miss Merry Riana Ungkap Fakta

Fakta mengejutkan terungkap dari Miss Merry Riana. Siapa sangka Entrepreneur, Investor dan Content Creator ini menyanyikan sebuah lagu rohani? Berawal di akhir bulan Januari 2023, pada saat itu Produser Impact Music Indonesia, Alberd Tanoni meminta Ms

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128